Lintastimur.com - Muaro Jambi - Mempererat Tali Silaturahmi Pj Bupati Muaro Jambi Drs Raden Najmi Mengajak Insan Pers dan Ormas Di Lingkupan Kabupaten Muaro Jambi Coffee Morning Bersama.Kegiatan Dilaksanakan Di Aula Rumah Dinas Bupati Muaro Jambi. Jum'at (05/7/2024)
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Opd Lingkupan Pemkab Muaro Jambi,Insa Pers Muaro Jambi,Perwakilan Ormas Muaro Jambi,Perwakilan Mahasiswa dan Undangan Lainnya.
Dalam Sampainya Pj Bupati Muaro Jambi Drs Raden Najmi alhamdulillah pada hari ini Jum'at Berkah di awal bulan Juli 2024 dirinya dan seluruh Pejabat dilingkungan Pemkab Muaro Jambi dengan insan Pers dan Ormas Duduk dan Coffee Morning Bersama.
Lanjut dirinya menyampaikan Mudah-mudahan dengan digelarnya seperti ini Komunikasinya Bisa Cair,Kalau Komunikasinya Cair InsyaAllah semua Masalah Bisa di selesaikan.
"Demi Untuk Pembangunan Kabupaten Muaro Jambi dan Untuk Masyarakat Muaro Jambi itu semua yang kita harapkan " Ujarnya
Pembangunan Kabupaten Muaro Jambi ini tidak bisa dilaksanakan satu atau dua orang tapi kita harus Bersama-sama antara pemda,Ormas dan Insan Pers.
"Saya Harapkan Kritik dan Masukan karena informasi itu sangat penting karena kalau keterbatasan informasi kita akan ketinggalan " Harapnya
Karena informasi dari wartawan itu sangat penting sekali sebagai bentuk koreksi,introspeksi,dan perbaikan supaya program pembangunan bisa berjalan mulai dari perencanaan,pelaksanaannya termasuk pengawasannya
"Jadi saya mintak kepada seluruh jajaran saya jangan terlalu alergi dengan wartawan,alergi dengan Ormas,Alergi Dengan LSM.Jadi InsyaAllah pada hari ini Jum'at Berkah ini Jalinlah Komunikasi yang baik " Pungkasnya
Social Plugin